spot_img
spot_img
HomeGiat PWIBupati Tangerang Lepas Rombongan PWI Untuk Mengikuti HPN 2020 di Banjarmasin

Bupati Tangerang Lepas Rombongan PWI Untuk Mengikuti HPN 2020 di Banjarmasin

Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar, saat melepas rombongan PWI Kabupaten Tangerang untuk mengikuti HPN 2020

Tangerang,– Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar melepas perwakilan PWI Kabupaten Tangerang, mengikuti rangkaian peringatan Hari Pers Nasional (HPN) di Banjarmasin Kalimatan Selatan, di Pendopo Bupati Tangerang Jalan Kisamaun, Kota Tangerang, Rabu (5/2/20).

“Saya ucapkan selamat mengikuti hari pers nasional di Banjarmasin, semoga teman-teman PWI bisa membawa nama baik Kabupaten Tangerang,” kata Zaki.

Bupati juga meminta kepada rombongan yang akan berangkat ke rangkaian kegiatan HPN untuk ikut mempromosikan potensi daerah, sehingga program-program pembangunan yang tengah an akan dilakukan Pemkab Tangerang semakin diketahui publik secara luas.

“Saya titip kepada teman-teman PWI Kabupaten Tangerang untuk turut mempromosikan potensi daerah Kabupaten Tangerang di kegiatan nasional ini,” ucapnya.

Dalam kesempatan itu, Zaki juga menyampaikan bahwa dirinya sangat mendukung pers bekerja secara profesional di era digital saat ini.

“Pers memiliki peran yang sangat strategis dalam pembangunan di Kabupaten Tangerang, karenanya pers harus bekerja secara profesional, turut memberitakan pencapaian pembangunan yang sudah dilaksanakan oleh pemerintah Kabupaten Tangerang,” ungkapnya.

Ia menegaskan, bahwa insan pers yang berkualitas akan menghasilkan karya jurnalistik yang baik. Karena itu ia berpesan kepada PWI Kabupaten Tangerang, untuk terus meningkatkan kualitas kewartawanan di Kabupaten Tangerang.

“PWI organisasi pers yang memiliki peran penting untuk meningkatkan kualitas anggotanya. Saya berharap, kualitas wartawan di Kabupaten Tangerang terus ditingkatkan,” imbuhnya.

Sementara, Ketua PWI Kabupaten Tangerang Sangki Wahyudin mengucapkan terima kasih kepada Bupati Tangerang yang sudah menerima dan melepas rombongan PWI Kabupaten Tangerang, untuk mengikuti rangkaian pelaksanaan HPN di Banjarmasin.

“Saya ucapkan terima kasih kepada pak Zaki yang sudah menerima dan melepas rombongan PWI Kabupaten Tangerang yang akan mengikuti HPN di Banjarmasin, dan sesuai amanat nya kami akan memperjuangkan,” kata Sangki

Sangki menjelaskan, sesuai amanat yang disampaikan Bupati Tangerang terkait kompetensi wartawan, PWI Kabupaten Tangerang akan terus berupaya mendorong anggota PWI untuk mengikuti UKW, dan juga Bupati memberikan dukungan terkait tempat pelaksanaan.

“Salah satunya melalui uji kompetensi wartawan (UKW). Kami terus mendorong semua anggota PWI untuk ikut UKW, karena itu sudah menjadi kebutuhan untuk profesi jurnalis dan kami sudah berkomitmen untuk meningkatkan komptensi wartawan, karena itu beberapa program PWI Kabupaten Tangerang sudah disiapkan,” ucapnya. (dum)

Stay Connected
16,985FansLike
2,458FollowersFollow
61,453SubscribersSubscribe
Must Read
Related News

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here